Kamis, 25 Juli 2019

"Dengan Olah Raga Bersama, Kekompakan dan Persaudaraan dapat Terjalin, "Tandas Dandim.

Dandim bersama Kapolres dan Kajari Minahasa

Minahasa, -Stadion Maesa Tondano yang berada di Kel. Sasaran Kec. Tondano Utara pada Jumat 26/07/19 pukul 08.00 wita, dipenuhi dari berbagai jenis warna-warni seragam olah Raga beberapa Instansi, hadir bersama-sama di Lapangan Pusat Olah Raga yang ada di Kab. Minahasa.

Apel bersama pengecekan personil
Instansi tersebut terdiri dari personil Kodim 1302/Minahasa, Polres Minahasa dan Kejaksaan Negeri Minahasa secara bersama-sama melaksanakan kegiatan Olah Raga dalam meningkatkan Soliditas TNI-POLRI, Kejaksaan dan Pengadilan Negeri Minahasa serta menjalin kerjasama dan kekeluargaan dalam melaksanakan tugas membangun Minahasa demi menuju Minahasa Kuat, Sehat dan  Hebat.

Kegiatan yang bertemakan, " Didalam Tubuh yang Kuat terdapat Jiwa yang sehat " atau dalam istilah " Mens Sana In Corpore Sano ", menjadi acuan seluruh Pimpinan yang tergabung dalam Forum Komunikasi Pimpinan Daerah ( FORKOPIMDA ) Kab. Minahasa kepada seluruh anggotanya.

Senam Sehat 
Sebelum kegiatan dimulai, terlebih dulu diadakan pengecekan Kesehatan oleh Tim Kesehatan Polres, setelah itu Apel pengecekan personil dan dilanjutkan pelaksanaan Senam Sehat serta pelaksanaan Sepak Bola gabungan personil Kodim dengan Polres Minahasa.

Senam bersama
Komandan Kodim ( Dandim ) 1302/Minahasa, Letkol Inf Slamet Raharjo, S.Sos, M.Si bersama anggota yang tergabung dalam kegiatan tersebut menyampaikan, "Sangat antusias atas kegiatan ini karena bernilai positif bagi kesehatan kita, serta tidak lupa kita selalu mengucap syukur kepada Yang Kuasa atas Nafas hidup dan kesehatan yang diberikan saat bangun dari tidur kita, Sebutnya.

Lanjut Dandim, jangan bosan-bosan untuk selalu berolah raga dan tanamkan dihati dan pikiranmu untuk selalu hidup sehat karena sehat itu mahal, sebab kalau kita sakit, berapa banyak biaya yang akan kita keluarkan untuk berobat kesana sini agar bisa sembuh, Imbuhnya .

Lebih lanjut Dandim mengatakan, semoga dengan olah raga bersama ini, kekompakan dan persaudaraan dapat terjalin bukan hanya dipimpinan saja tetapi juga bagi seluruh anggota , "Tandasnya.

Sepak Bola gabungan
Hadir dalam kegiatan tersebut antar lain, Dandim 1302/Min Letkol Inf slamet Raharjo, S.Sos, M.Si, Kapolres Minahasa AKBP Denny I. Situmorang, S.Ik, Kajari Minahasa Rahmad Budiman Taufani, SH, M.Kn, Kasdim Minahasa Mayor Inf Feky Welang, Wakapolres Minahasa Kompol Alkat Warouw, Perwira Staf Kodim dan Polres Minahasa, Jajaran Kodim dan Jajaran Polres serta Personil Kejaksaan Negeri Minahasa. ( J. Silaban ).



Tidak ada komentar:

Posting Komentar