Minahasa,- Anggota Kodim 1302/Min menghadiri acara Buka Puasa yang di selenggarakan Polres Minahasa yang bertempat di Masjid Al- Haq Kel. Wawalingtoan, Kec. Tondano Barat pada Kamis 23/05/19 pukul 16.00 wita.
Kegiatan buka puasa bersama ini mengambil Tema " Dengan Hikmah Puasa Ramadhan 1440 H Solidaritas TNI- Polri dan Bhayangkari Serta Seluruh Komponen Masyarakat Dalam Rangka Menjamin Stabilitas Keamanan di Kabupaten Minahasa" diawali dengan pembacaan ayat suci Al Qur'an yang di bawakan oleh remaja putri Masjid Al- Haq adik Juwita Jahidji, Kemudian di lanjutkan dengan sambutan dari Ketua Panitia Pelaksana yang di sampaikan oleh Ketua BTM Masjid Al- Haq Bripka Ibrahim Hamid.
Usai Sambutan Ketua Panitia Pelaksana, Acara dilanjutkan dengan ceramah agama yang di bawakan oleh Imam Masjid Al-Haq M.Rio Agalui dan pemberian Sembako oleh Wakapolres Minahasa Kompol Alkat Karaow yang di berikan kepada perwakilan Jamaah Masjid Al- Haq dan Jamaah Masjid Al-Hijrah serta di lanjutkan dengan pemberian santunan oleh Ketua Bhayangkari yang di berikan kepada anak-anak yatim yang berada di sekitar Kel. Wawalingtoan.
Dalam kesempatan ini Wakapolres Minahasa memberikan sambutannya kepada seluruh jamaah dan tamu undangan yang hadir " Bulan Ramadhan mengajarkan kita untuk pandai bersyukur, rasa syukur membuat hati kita selalu ingat akan nikmat-nikmat yang di berikan oleh Allah swt, Kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar umat beragama sehingga terwujud Kabupaten Minahasa yang aman, tentram dan nyaman" Ungkap Wakapolres.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar