Kamis, 10 Januari 2019

Suasana Coffee Morning Penuh Keakraban.



Tondano,- Komandan Kodim 1302/Min Letkol Inf Slamet Raharjo S.Sos, M.Si menggelar acara Coffee Morning bersama awak media Wilayah Minahasa dan Tomohon yang bertempat di aula Makodim Jln Manguni Kel, Sasaran Kec Tondano Utara Kab, Minahasa, Pada Kamis 10/01/19 pukul 09.00 wita.

Di sela- sela acara tersebut Dandim Letkol Inf Slamet memberikan sambutan "Dalam Acara ini saya menyampaikan banyak terima kasih kepada seluruh awak media yang sudah hadir untuk memenuhi Undangan dari keluarga  besar Kodim 1302/Min, Saya berharap dengan adanya kita berkumpul bersama ini, saya mengajak kepada seluruh Insan Pers, marilah kita pupuk tali persaudaraan antar Insan Pers dengan Anggota Kodim 1302/ Min, agar tercipta rasa saling membutuhkan antara satu dengan yang laiinya, Ucapnya.

Lanjut Dandim "Wartawan adalah pahlawan pena, Peran ini sangatlah berarti, Pers itu adalah sebagai perpanjangan tangan kami untuk berinteraksi dan mempublikasihkan program kegiatan bersama komponen masyarakat yang sudah di laksanakan, Setiap kegiatan di Koramil- Koramil jajaran Kodim 1302/Min, saya berharap bisa di publikasikan, dengan harapan ke depannya terus terjalin kerja sama untuk memajukan seluruh program yang ada di wilayah Makodim 1302/Min, Serta di harapkan para Danramil dan Babinsa agar  dapat bekerja sama dengan para Wartawan yang ada  di wilayah  masing-masing," Imbuhnya.

Turut hadir dalam pelaksanaan Coffie Morning tersebut antara lain, Komandan Kodim 1302/Min Letkol Inf Slamet Raharjo S.Sos, M.Si, Mayor Inf Maudin Purba S.Sos, Kasdim 1302/Min Mayor Inf Fekky Welang, Pabung Minsel Mayor Inf Jemmy Lotulung, Pabung Mitra Mayor Inf Frangky Kallo, para Perwira Staf Kodim, para Danramil dan Plh Danramil jajaran Kodim 1302/Min, Ibu Ketua Persit Kck Cab, XIV, Ny, Desy Maudin Purba, para Awak Media wilayah Minahasa dan Tomohon, ( Warno/Andik ).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar