Selasa, 15 Januari 2019

Kasdim 1302/Min Hadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan


Mitra,- Kepala Staf Kodim 1302/Min Mayor Inf Veki Welang menghadiri kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan dalam rangka Penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah ( RPJMD) Tahun 2018-2023 dan Perubahan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJD) Tahun 2005-2025 Kabupaten Minahasa Tenggara, Kel. Wawali Pasan Kec. Ratahan Kab. Minahasa Tenggara pada Selasa 15/01/19 pukul 11.38 wita.

Acara di mulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, di lanjutkan dengan Doa bersama yang di pimpin oleh Pendeta Telly Rungkat, M.Th, Acara di lanjutkan dengan ucapan selamat datang oleh Kabid Perekonomian, SDA dan Infrastruktur Kyere Ruata, SE. ME, serta pembacaan Laporan Kegiatan dan Penyampaian Materi.

Pada kesempatan ini Bupati Mitra yang di wakili Wakil Bupati Mitra Drs Jesaya Joyke Oskar Legi memberikan sambutan " Dalam kurun waktu 5 Tahun Rencana pembangunan Jangka Menengah Daerah ( RPJMD) Visi Misi menjadi target utama pencapaian program dan kegiatan yang di lakukakan oleh Perangkat Daerah secara holistik dan terintegrasi yaitu " Mitra yang Berdaulat, Berdikari dan Berkepribadian" yang di jabarkan dalam 5 misi Pembangunan, Ucapnya

Lanjutnya, Untuk kurun waktu 25 Tahun ke depan di tetapkan Visi dan Misi sebagai target utama sasaran pokok RPJPD yaitu "Kabupaten Mitra yang Mandiri, Adil Sejahtera dan Berkelanjutan" dan akan di capai melalui 5 Misi Pembangunan Jangka Panjang 2005-2025 " Ucap Wakil Bupati dalam sambutannya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Bupati Mitra Drs.Jesaya Joyke Oscar Legi, Kasdim 1302/Min Mayor Inf Veki Welang, Kapolres Minsel yang di wakili Kapolsek Urban Ratahan Kompol Roni Tumalun SE, Kepala Bapeda  Prof Sulut yang di wakili Kabid Syalom Korompis, SP. M.Si, Ketua DPRD Kab. Mitra Drs. Taviv Watuseke, Wakil Ketua DPRD Kab. Mitra Tony Lasut, Pabung Mitra Mayor Cpl Franky Kalo, Sekretaris Daerah, Staf Ahli dan Para Asisten Sekretariat Daerah  Kab. Mitra, Para Kepala BAPPELITBANGDA Kab Minahasa, Minahasa Selatan, Bolang Mongondow Timur, Kepala Organisasi Perangkat Daerah Pemkab Mitra, Para Kepala Instansi Vertikal Kab. Mitra, Para Staf Khusus Bupati, Para Kabag dan Camat Se Kab. Mitra, Tokoh Mayarakat, Tokoh Agama, Pimpinan Perbankan, Pimpinan Dunia Usaha, Organisasi Pemuda dan Wanita (Warno/ Andik)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar