Minahasa, -Komandan Kodim 1302/Min Letkol Inf Slamet Raharjo S.Sos, M.Si membuka secara resmi kegiatan Pembinaan Kesiapan Aparat Kewilayahan ( Binsiap Apwil ) dan Kemampuan Teritorial ( Puanter ) Triwulan-I Tahun Anggaran 2019, yang digelar di Aula Makodim 1302/Min jalan Manguni Kel, Sasaran Kec, Tondano Utara Kab. Minahasa pada Jumat 01/03/2019 pukul 08.00 wita.
Pada kesempatan ini Dandim 1302/Min memberika sambutan, "Pertama-tama saya sampaikan kepada seluruh Anggota sekalian, bahwa kegiatan pembinaan Binsiap Apwil ini adalah merupakan Program dari Komando atas yang harus kita laksanakan, tujuannya adalah, agar kita ini sebagai Aparat Kewilayahan betul-betul bisa memahami, mengerti dan dapat melaksanakan tugas kita dilapangan sesuai harapan dari pimpinan atas, Ucap Orang Nomor Satu di Kodim 1302/Min ini.
Lanjut Dandim, Oleh karena itu, saya menghimbau kepada seluruh Anggota sekalian, agar mengikuti dan mencermati dan bila perlu dicatat setiap materi yang disajikan oleh Guru Militer ( Gumil ), manfaat dari semua ini adalah untuk memudahkan kalian untuk melaksanakan tugas dilapangan, Tegasnya.
Adapun Materi-materi yang disajikan antara lain, Materi tentang Disiplin Anggota yang di ajarkan oleh Kepala Staf Kodim ( Kasdim ) 1302/Min Mayor Inf Feky Welang, Materi-5 Kemampuan Teritorial yang diajarkan oleh Perwira Seksi Teritorial ( Pasi Ter ) Kapten Inf Juris Sahese, Materi Sikap Ter diajarkan oleh Danramil 1302-12/Belang Kapten Inf Purnamo Budi, Danramil 1302-06/Tomohon Kapten Inf Sulistyo mengajarkan Materi Kondisi Wilayah Binaan.
Sementara itu Perwira Seksi Intelijen ( Pasi Intel ) mengajarkan Materi tentang Perkembangan Ilmu pengetahuan dan Tekhnologi, Perwira Seksi Logistik ( Pasi Log ) Kapten Inf Maxen Mentang mengajarkan Materi tentang Adat Istiadat, dan Kapten Inf Ferdinand Tedampa Danramil 1302-14/Amurang mengajarkan Materi tentang Tinkah laku Kehidupa Masyarakat.
Turut hadir dalam kegiatan ini antara lain, Dandim 1302/Min Letkol Inf Slamet Raharjo S.Sos, M.Si, Kepala Staf Kodim ( Kasdim ) Mayor Inf Feky Welang, Para Perwira Sataf, Para Danramil dan Plh Danramil Jajaran Kodim 1302/Min. ( Warno .D ).