Selasa, 13 November 2018

Jelang Serah Terima Jabatan, Persit Cabang XIV Kodim 1302/Min Gelar Rapat Paripurna

Ny, Marnita Makapuas Purnama Ketua Persit Cab, XIV Dim 1302/Min yang lama


Ny, Dayu Slamet Raharjo Ketua Persit Kck Cab. XIV yang baru
Minahasa,-Menjelang serah terima Jabatan Komandan Kodim 1302/Min, Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XIV Dim 1302/Min laksanakan Rapat Paripurna yang dipimpin oleh Ny, Marnita Makapuas Purnama selaku Ketua Persit Kck Cab, XIV yang lama, pada Rabu 14/11/18 pukul 10.30 wita.

Rapat paripurna ini bertujuan untuk menserahterimakan semua aset yang menjadi milik Persit Kck Cab, XIV dari pejabat lama Ny, Marnita Makapuas Purnama kepada pejabat baru Ny, Dayu Slamet Raharjo, yang ikut disaksikan oleh Pembina Persit yaitu Pasi Pers Kapten Inf Edwin Tatuil.

Pelaksanaan Rapat Paripurna
Dalam kesempatan ini Ny, Marnita Makapuas Purnama memberikan sambutan,"Pertama-tama saya selaku pejabat ketua Cabang yang lama menyampaikan banyak terimakasih kepada Bapak Pasi Pers yang selama kami bertugas ditempat ini sudah banyak membantu dalam segala hal yang kaitannya dengan kegiatan Persit, demikian pula dengan seluruh pengurus yang ada, saya juga mengucapkan banyak terimakasi atas dukungannya selama saya berada ditempat ini, Katanya.

Pemberian Cendra Mata
Lebih lnjut Ny, Marnita mengatakan, harapan saya kepada ibu-ibu pengurus sekalian, dukungan yang sudah ibu-ibu berikan kepada saya selama ini, hal ini juga bisa diberikan kepada Ketua Persit Kck Cab, XIV yang baru yaitu Ny, Dayu Slamet Raharjo, Pejabat boleh pindah, orang bisa berganti, namun Organisasi harus tetap berjalan, Harapnya.

Foto bersama Pengurus Cab, XIVA
Diakhir acara, Ny, Dayu Slamet Raharjo memberikan Cendra Mata kepada Ny, Marnita Makapuas, kemudian dilanjutkan dengan Foto bersama, lalu diakhiri dengan salaman dan ucapan selamat bertugas ditempat yang baru kepada pejabat lama dan ucapan selamat bergabung dengan Persit Cab, XIV kepada Ny, Dayu Slamet Raharjo.

Turut hadir pada Rapat Paripurna tersebut antara lain, Ny, Marnita Makapuas Purnama selaku Ketua Persit Kck Cab, XIV yang lama, Ny, Dayu Slamet Raharjo selaku Ketua Persit Kck Cab, XIV yang baru, Wakil Ketua Persit Kckc Cab, XIV Ny, Maudin Purba, Pembina Persit Kck Cab, XIV Pasi Pers Kapten Inf Edwin Tatuil, Para Pengurus Persit Kck Cab, XIV, Para ketua Ranting jajaran Kodim 1302/Min. ( warno detuage ).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar